TABUNG

Oleh: "Isriyanto, S.Pd" | Giat Belajar

Tabung atau silinder sering kita temui dalam kehidupan kita, misalnya kemasan makanan, drum, kaleng susu, toples, dan lain-lain.

Sifat-sifat tabung
  1. Tabung memiliki alas (bagian bawah) dan atap (bagian atas) berbentuk lingkaran.
  2. Tabung memiliki 3 sisi, yaitu alas, atap, selimut.
  3. Tabung tidak memiliki titik sudut.
  4. Tabung memiliki 2 buah rusuk, yaitu yang melingkari alas dan atap yang berbentuk lingkaran.
Jaring-jaring Tabung


Contoh Soal 1:
Berapakah volume sebuah tabung yang mempunyai diameter 40 cm dan tinggi 56 cm?

Jawab :

diameter = 40 cm, karena r = 1/2 diameter maka r = 20 cm
tinggi = 56 cm

Volume Tabung = π x r² x t
                           = (22/7) x 20cm² x 56 cm
                           = (22/7) x 20 x 20 x 56
                           = (22/7) x 22.400
                           = 70.400 cm³.

Contoh Soal 2:
Seorang tukang kayu membentuk sebuah kayu menjadi sebuah tabung/silinder dengan luas penampang alasanya adalah 340cm². Tabung/silinder dari kayu itu memiliki tinggi 40 cm. Hitunglah volume tabung/silinder dari kayu tersebut.

Jawab :

Volume silinder = luas penampang alas/lingkaran x tinggi
Volume silinder kayu = 340 cm² x 40 cm = 13.600 cm³.

Jadi volume silinder tersebut adalah 13.600 cm³.

No comments:

SEHAT ITU NIKMAT

Lihat lainnya DISINI »

CERITA LUCU

Lihat lainnya DISINI »

SEJENAK

Lihat lainnya DISINI »
isri29.blogspot.com. Powered by Blogger.
Flag Counter
 
Support : Harapan hati, bisa bermanfaat dan diterima apa yang ada di blog ini | Kalau Suka tolong di LIKE facebooknya
Copyright © 2016. Isriyanto - All Rights Reserved
Template Modify by Isriyanto, S.Pd.SD Inspired Love for Blog
Proudly powered by Blogger