Home » , , » KKG Kelas VI; MARET 2021

KKG Kelas VI; MARET 2021

Oleh: "Isriyanto, S.Pd" | Giat Belajar Mar 11, 2021

Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Hari/Tanggal      : Rabu, 10 Maret 2021
Waktu                :09.00 WIB
Tempat              : SD Negeri 1 Muntok

Kegiatan/Agenda
  • Koordinasi Pemantapan Ujian Sekolah (US) Kecamatan Muntok Tahun Pelajaran 2020/2021
  • Simulasi Aplikasi SKHU Sementara & Entry Raport

Kegiatan dihadiri oleh 31 peserta (guru), sejogjanya dihadiri oleh pengurus K3S tapi, karena ada kegiatan mendadak dan mendesak sehingga permintaan maaf dari pengurus K3S karena tidak dapat hadir pada pertemuan ini.

Koordinasi Pemantapan Ujian Sekolah (US) Kecamatan Muntok Tahun Pelajaran 2020/2021
Pada agenda ini, dibuka dengan penyampaian hasil pertemuan antara pengurus K3S dan KKG Kelas VI tentang kesepakatan pelaksanaan evaluasi belajar tahap akhir kelas VI Kecamatan Muntok untuk tahun pelajaran 2020/2021. Point kesepakatan yang disampaikan:
  1. Sepakat melaksanakan kegiatan US tingkat Kecamatan Muntok
  2. Ujian mata pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA terdiri dari soal Pilihan Ganda (PG), Pilihan Ganda Kompleks (PGK), Menjodohkan, Isian Singkat, dan Uraian.
  3. Ujian mata pelajaran PKn dan IPS terdiri dari Pilihan Ganda (PG)
  4. Kisi-kisi yang digunakan tetap mengacu kepada kisi-kisi yang telah dibuat oleh KKG
  5. Pelaksanaan kegiatan US dilaksanakan pada akhir bulan Mei 2021 (27, 28, 29, 31 Mei - 2 Juni 2021)
Pada agenda ini juga didiskusikan kembali tentang struktur jumlah soal terutama tiga mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA. Seluruhnya terdiri dari 30 soal dengan struktur PG (15 soal), PG Kompleks (6 soal), Menjodohkan (5 soal), Isian Singkat (2 soal), dan Uraian (2 soal).

Simulasi Aplikasi SKHU Sementara & Entry Raport
Tujuan utama dari agenda ini adalah untuk mengingatkan guru kelas VI agar tidak lengah mengelolah nilai raport dari semester 7 sampai semsester 11. Sehingga, untuk mempermudah pengolahan nilai dan kerja guru tersebut alternatifnya dengan penggunaan Aplikasi SKHU Sementara by Design Faadaki.

Simulasi dengan perkenalan dan praktek bersama tentang cara kerja dari aplikasi tersebut setelah aplikasi di download pada link yang telah disediakan. Adapun pengenal menu dari aplikasi tersebut adalah:

1. Log in aplikasi


Membuka dan masuk pertama kali (belum ada perubahan data identitas) pada aplikasi ini menggunakan User Name: guru, dan Password: sekolahku.

2. Isi Identitas


Pengisian identitas dibagi menjadi dua bagian yaitu (1) identitas sekolah dan guru dan (2) identitas untuk kelengkapan surat dan SKHU sementara.

Pada identitas sekolah dan guru yang harus diperhatikan Nama Sekolah, karena akan mempengaruhi password untuk masuk keaplikasi ini kembali karena terjadi perubahan password secara otomatis sesuai dengan nama sekolah yang diisikan. Jenis huruf (kapital/kecil) pada nama sekolah tidak mempengaruhi huruf pada password log in. Contoh nama sekolah : SD Negeri 10 Muntok. Nama sekolah terdiri dari kombinasi kapital dan kecil. Tetapi, ketika log in kembali nanti tetap dengan password menggunakan huruf kecil menjadi : sd negeri 10 muntok. (spasi sesuaikan penggunaan dengan ketikan identitas nama sekolah yang dibuat).

3. Entry Data
Setelah mengklik tombol Entry Data akan muncul layar berikut. Selanjutnya untuk memasukan data, silahkan klik tombol Tambah Data


Setelah mengklik tombol Tambah Data akan muncul form berikut.


Form tersebut memiliki 4 bagian:
1 : adalah identitas siswa yang wajib diisi lengkap
2 : adalah nilai Ujian Akhir/Sekolah siswa diisi sesuai dengan waktu kebutuhan, tidak harus diisi bersama dengan identitas siswa.
3 : adalah nilai raport siswa dari semester 7 sampai 11, juga diisi sesuai dengan waktu kebutuhan, tidak harus diisi bersama dengan identitas siswa.
4 : adalah tombol menu: Cari - Tambah - Edit DATA - Hapus.

Fungsi tombol:
1. Cari = berfungsi mencari data siswa berdasarkan Nama Siswa, baik untuk mengidentifikasi, mengedit data, atau menghapus data.
2. Tambah = berfungsi untuk menambahkan data siswa pertama kali
3. Edit DATA = berfungsi untuk pengeditan data maupun menambah nilai siswa (US/Raport) setelah hasil pencarian data dari tombol Cari.
4. Hapus = berfungi untuk menghapus sebuah nama/data siswa. setelah hasil pencarian data dari tombol Cari.

Yang harus diperhatikan pada form ini adalah pengentrian nilai baik nilai US maupun raport dengan bilangan desimal yaitu penggunaan lambang "koma" atau "titik", karena setiap laptop/komputer memiliki perbedaan format. Sehingga setiap laptop/komputer terlebih dahulu dipastikan penggunaan lambang desimalnya, apakah menggunakan "koma" atau "titik".

Untuk keluar dari form tersebut adalah melalui fungsi tombol "Keluar".

4. Entry Data Kelulusan
Ketika mengklik tombol Entry Kelulusan atau Lulus maka, muncul layar berikut.


Pada sheet tersebut terdapat kolom-kolom yang berwarna kuning yang berarti bisa dilakukan pengeditan dan penghapusan sesuai dengan kebutuhan.

5. Insert Logo Sekolah dan Photo Siswa
Inert logo ada pada setiap sheet yang memiliki tombol "Insert Logo" sedangkan photo siswa ada pada sheet Entry Kelulusan atau Lulus terletak di daerah atas paling kanan sheet. Pengaturan ukuran dan penempatan sama seperti biasa, dengan cara tekan dan geser mouse.

Terutama jika ingin memasukan photo siswa maka, ukuran photo tidak boleh melebihi dari ukuran kolom cell yang tersedia. Photo siswa yang dimasukkan, secara otomatis akan menempel pada lembar SKHU setiap siswa.

6. Simpan/Keluar
Setelah pengisian dan perubahan data, pastikan data telah tersimpan dengan mengklik menu "Simpan/Keluar" yang ada di atas sebelah kiri.


VIDEO TUTORIAL


Contoh Surat Kelulusan dan SKHU Sementara dari aplikasi

LIHAT SURAT KELULUSAN                 LIHAT SKHU


Tindak lanjut dan pengembangan diri :
  1. Dapat mengukuhkan sinergitas antara guru Kelas 6 Kecamatan Muntok.
  2. Dapat mempersiapkan siswa kelas 6 menghadapi evaluasi belajar tahap akhir tahun 2021
  3. Dapat mempersiapkan diri guru untuk pengolahan nilai raport dan SKHU siswa
  4. Sikap kerjasama dan aktivitas guru yang dapat membangun dan meningkatkan semangat dalam kegiatan KKG.@


DOKUMENTASI







Share this article :

No comments:

 
Support : Harapan hati, bisa bermanfaat dan diterima apa yang ada di blog ini | Kalau Suka tolong di LIKE facebooknya
Copyright © 2016. Isriyanto - All Rights Reserved
Template Modify by Isriyanto, S.Pd.SD Inspired Love for Blog
Proudly powered by Blogger